Dalam rangka memperingati tahun baru hijriyah 1438 H. dan Harlah yayasan Attauhid ke-25 pengurus Yayasan mengadakan beberapa kegiatan. Diantaranya adalah jalan sehat santri, yatim ceria, pengajian umum, dan walimatul khitan. Seluruh kegiatan dilaksanakan pada hari ahad, 30 oktober 2016 berlokasi di gedung yayasan Attauhid Jl. Brigjend Katamso 47. Adapun agenda kegiatan adalah sebagai berikut :
Jalan sehat santri
Kegiatan jalan sehat santri dilaksanakan pada pukul 07.00 WIB sampai pukul 10.00 WIB. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh santri pondok pesantren yatim Attauhid dengan melibatkan warga Kepuh Kiriman.
Yatim ceria
Selain jalan sehat santri, dalam rangka Harlah yang ke-25 ini yayasan juga mengkhitankan tiga anak yatim yang diasuhnya, Ajib, Hamzah, dan Bagas. Yatim ceria dilaksanakan dengan cara santri yang dikhitan diiring bersama berkeliling kampung dengan diiringi musik patrol. Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 14.00
Pengajian umum dan Walimatul khitan
Puncak dari gebyar muharram dan harlah yayasan Attauhid ini ditutup dengan pengajian umum dan walimatul khitan. Dengan rangkaian acara :
Pembacaan maullid Nabi Muhammad SAW
Pembacaan Istighotsah
Pembacaan Ayat-ayat suci Al Quran
Ceramah agama oleh Prof. Dr. A. Zahro, MA
Rangkaian kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama antara pengurus Yayasan Attauhid, Pengurus Ansor anak cabang Waru, Pengurus Ansor ranting Kepuh Kiriman dan warga Kepuh kiriman Waru - Sidoarjo.